Cannoli
Gara-gara nonton Cake Boss, salah satu acara favoriteku, aku jadi penasaran cannoli itu rasanya gimana. Keliatannya sih enak banget, soalnya di acara itu di lihatin gimana para pembeli rela antri di depan toko saat ada promo conneli murah, trus, aku ngeliat lagi si canolli di beberapa film yang aku tonton...wuiiih...makin penasaran sama tabung ber-krim ini. Langsung deh aku cek di internet, ternyata, cannoli termasuk dessert Italia yang lumayan terkenal juga (walaupun gak se-familiar Tiramisu), tepatnya dari Sicilia. Malah banyak banget penggemarnya, yang emang dari kecil suka cannoli sampe udah Kakek-Nenek, masiiiih aja suka cannoli. Apalagi, bahannya sepertinya gak sulit-sulit amat, masih bisa di usahakanlah. Mulailah aku nyari resepnya, dari beberapa resep, aku pilih resep dari Allrecipes di sini. Ternyata untuk fillingnya, juga macam-macam, tapi karena pertama kali, aku ngikut aja apa yang ada di resep.
So, aku mulai bikin list kalo ke Jakarta, mesti beli apa aja. Lega banget pas ke supermarket gede di Jambi ada jual ricotta cheese, tumben banget. Itu supermarket rada aneh, kadang barangnya ada, kadang gak ada...kebetulan aja pas aku ke sana emang lagi ada, langsung deh beli 4 sekalian. Jadi pas aku ke Jakarta bulan lalu, aku cuma perlu beli orange peel aja (manisan kulit jeruk). Eh..sekalian belanja yang lain-lain juga...biasa...nyetok...hehehe... setelah bahan terkumpul, eitttsss.... daku gak punya cetakannya. Udah sempat mikir mau beli rolling pin kecil aja, tapi rasanya sayang banget. Toh kelihatannya, cetakan cannoli shells itu cuma pipa besi doang. Untung deh ada mas Rofiq, temannya si Mas. Aku cerita kalo butuh pipa besi stainless diameter 2,5 cm dan ukuran panjangnya serkitar 15 cm. Mas Rofiq janji akan bikinin, dan minggu lalu, dia sendiri yang ngasih ke aku 6 buah potongan-potongan besi idaman *lebay*...hehehe...Horeeee!!!!
Kemarin, rumah lagi sepiiii banget, si Mas kerja, Papa ke Jakarta, kak Ika n' the gank udah pindah ke rumah baru-nya dan sepupuku si Tona, sibuk ngurusin taman di rumah baru juga...daku kesepian....hiiiikssss!!! Jadi deh aku memaksakan diri mulai bikin cannoli shells di pantry. Cara pembuatannya, sebenarnya gampang banget. Di resep tertulis menggunakan masala wine. Of course, aku gak pake, jadi aku ganti dengan susu. Cuka-nya, aku ganti dengan parutan kulit lemon. Saat adonan terasa kering, aku gak menambahkan susu kedalam adonan, tapi justru tanganku yang aku celupkan ke susunya. Tiap menguleni dan terasa kering, aku celupkan lagi. Dengan cara itu, aku gak perlu khawatir adonanku akan lembek karena kebanyakan cairan.
Prosesnya seperti membuat kulit pangsit. Setelah bahan di campur, aku coba menggilas adonan dengan rolling pin, hasilnya tebal dan mudah berkerut...ehem...di resep emang di suruh pake gilingan pasta, emang dasar aku aja yang mau menggampangkan masalah...hehehee... akhirnya, dengan persimis, aku ambil gilingan pasta ku. Sejak di beli, cuma di pake sekali aja. Waktu itu ngotot mesti beli karena mau nyoba bikin pastel ala keluarganya si Mas. Tapi giliran di coba, ribet banget dan adonannya justru ancur, aku jadi malas berurusan sama gilingan pasta lagi...*biasaaa!*. Kali ini, aku berusaha sabar *cieee*, adonannya aku giling mulai dari ukuran paling besar, no 1 hingga ke no 7. Aku tidak menggilas adonan hingga ke nomer yang paling tipis, karena waktu aku coba, jadinya ketipisan dan mudah sobek saat di potong. Untung aku pernah kursus bikin mie di NCC, jadi aku tau gimana caranya supaya adonan gak lengket dan sobek. Secretnya, taburi tepung teruuussss...hehehe... sebelum di giling, taburi tepung depan belakang, lakukan itu terus setiap kali masuk kedalam gilingannya.
Waktu menggoreng juga harus hati-hati, karena cetakannya kan besi panas. Untuk itu, penjepit mutlak di butuhkan. Juga harus hati-hati saat mengangkatnya, karena masih berminyak, tabungnya bisa lepas dari kulitnya, perhatikan agar gak jatuh ya, besinya sedang panas banget lho. Menggorengnya pun jangan menggunakan minyak yang terlalu panas, karena ada besinya (yang juga menghantarkan panas) kulitnya cepat gosong. Gunakan panas sedang, dan goreng hingga keemasan aja. Kesalahanku kemarin, aku ngegiling adonan sedikit, aku potong bulat, lalu aku gulung ke cetakannya. Terus aku goreng. Setelah di goreng, diangkat, kompor aku matikan. Trus baru aku giling lagi dari awal...repoooottttttt buangeeeeettt!!!! harusnya, aku giling n' cetak aja semua, baru dah aku gulung *telmi* baru di goreng. Kalo kayak kemarin, aku sibuk sendiri, lha...cetakannya cuma ada 6 biji. Jelas harus nunggu rada dingin dulu baru bisa di lepas (panas euuuyy...!). Gimana gak teler aku di bikinnya. Pokoknya, ini pelajaran buat aku untuk mulai mempertimbangkan manajemen proses juga sebelum bikin kue ataupun masakan...hehehehe...
Anyway, karena kemaren udah habis waktuku sepanjang sore bikin shellsnya, aku putusin buat bikin filling nya siang tadi. Keju ricottanya, aku saring dulu supaya tidak berair. Trus tinggal campur dengan gula halus, orange peel dan chocolate chips nya. Masukkan ke dalam plastik segitiga, potong ujungnya, tinggal semprot dari kedalam cannolinya dari tengah keluar di setiap lubangnya. Kalau masih ragu, aku ngeliat cara mengisi nya di video youtube di sini. Setelah selesai, atasnya aku taburi gula icing.
Rasanya???? aku suka! kulitnya crispy dan flaky saat di gigit, trus krim ricottanya juga enak. Suka banget saat kegigit orange peelnya, rasanya segaaaarrr...apalagi sebelum di semprot sempat aku dinginkan dulu fillingnya di kulkas. Sayang aku ngerasa keganggu dengan coklat chipnya, mungkin merk yang aku beli ini gak bagus (aku beli waktu produsennya promo di acara HMFFnya NCC, padahal aku sering pake DCC-nya lho... chocolate chipnya terasa banget after taste nya). Nanti kalo aku bikin lagi, coklatnya aku ganti coklat lain aja dan akan aku tambahkan whipped cream supaya lebih creamy atau cream cheese untuk menambah rasa.
O ya, kemarin saat setengah mati bikin shellsnya, aku kepikiran pake kulit pangsit aja *hehe*, tapi setelah jadi, terasa koq bedanya. Kulit cannoli ini lebih manis dan tasty, karena mengandung gula, cinnamon dan lemon. Trus disarankan sebaiknya, di beri filling saat akan di makan. Jadi tadi aku coba biarkan satu yang telah di beri filling. Ternyata bener, kulitnya yang mestinya renyah malah jadi ngaret, soggy gitu. Gak enak deh.
Ini resepnya :
CANNOLI
by Lydia Nacawa (Allrecipes)
Ingredients
- Shells:
- 3 cups all-purpose flour
- 1/4 cup white sugar
- 1/4 teaspoon ground cinnamon
- 3 tablespoons shortening
- 1 egg
- 1 egg yolk
- 1/2 cup sweet Marsala wine (aku ganti susu cair)
- 1 tablespoon distilled white vinegar (aku ganti 1 sdt parutan kulit lemon)
- 2 tablespoons water
- 1 egg white
- 1 quart oil for frying, or as needed
- Filling:
- 1 (32 ounce) container ricotta cheese
- 1/2 cup confectioners' sugar
- 1 cup chopped candied citron
- 4 ounces semisweet chocolate, chopped (optional)
Directions
- In a medium bowl, mix together the flour, sugar and cinnamon (juga kulit lemon). Cut in the shortening until it is in pieces no larger than peas. Make a well in the center, and pour in the egg, egg yolk, Marsala wine, vinegar and water. Mix with a fork until the dough becomes stiff, then finish it by hand, kneading on a clean surface. Add a bit more water if needed to incorporate all of the dry ingredients. Knead for about 10 minutes, then cover and refrigerate for 1 to 2 hours.
- Divide the cannoli dough into thirds, and flatten each one just enough to get through the pasta machine. Roll the dough through successively thinner settings until you have reached the thinnest setting. Dust lightly with flour if necessary. Place the sheet of dough on a lightly floured surface. Using a form or large glass or bowl, cut out 4 to 5 inch circles. Dust the circles with a light coating of flour. This will help you later in removing the shells from the tubes. Roll dough around cannoli tubes, sealing the edge with a bit of egg white.
- Heat the oil to 375 degrees F (190 degrees C) in a deep-fryer or deep heavy skillet. Fry shells on the tubes a few at a time for 2 to 3 minutes, until golden. Use tongs to turn as needed. Carefully remove using the tongs, and place on a cooling rack set over paper towels. Cool just long enough that you can handle the tubes, then carefully twist the tube to remove the shell. Using a tea towel may help you get a better grip. Wash or wipe off the tubes, and use them for more shells. Cooled shells can be placed in an airtight container and kept for up to 2 months. You should only fill them immediately or up to 1 hours before serving.
- To make the filling, stir together the ricotta cheese and confectioners' sugar using a spoon. Fold in the chopped citron and chocolate. Use a pastry bag to pipe into shells, filling from the center to one end, then doing the same from the other side. Dust with additional confectioners' sugar and grated chocolate for garnish when serving.
0 comments:
Post a Comment